Seorang Petani Temukan Desa Batu Berusia 5 Ribu Tahun


Tribunjawa.com, Jakarta - Tak jarang penemuan bersejarah sering terungkap melalui hal-hal yang tidak disengaja, salah satunya seperti kejadian yang satu ini. Seorang petani tanpa sengaja menemukan sebuah desa batu yang diprediksi dibangun pada 5 ribu tahun lalu.

Seperti dikutip dari Buzz Nick, seorang petani tanpa sengaja menemukan batu bersejarah berusia 5 ribu tahun. Awalnya sang petani hanya sedang memindahkan batu di pulau Orkney hingga akhirnya dirinya menemukan penemuan tidak terduga di tahun 1850. Merasa penasaran, sang petani lalu mencoba untuk masuk dan melihat ke dalam gua yang baru saja ditemukannya itu.

Setelah berkeliling, sang petani barulah menyadari bahwa penemuannya tersebut adalah sebuah kota yang hilang. Kota yang hilang itu dulunya bernama Skara Brae dan kota ini telah berusia 5 ribu tahun. Saat ditemukan, seluruh kota ini tertutupi oleh bukit pasir.

Kota ini dipercaya sebagai satu-satunya kota pemukiman permanen tertua di Inggris. Sayangnya beberapa pemukiman telah hancur, sehingga hanya ada sekitar depan rumah yang tersisa. Menurut para peneliti, rumah-rumah tersebut adalah rumah bagi 50 hingga 100 orang.

Setiap rumah yang ditemukan memiliki terowongan yang dapat menghubungkannya dengan rumah lainnya. Terowongan tersebut juga bisa ditutup menggunakan pintu batu besar. Masing-masing rumah juga terlihat memiliki beberapa tempat tidur dan 1 tempat tidur besar yang kemungkinan digunakan oleh pimpinan rumah tersebut.

Setiap rumah juga terlihat memiliki tempat penyimpanan tahan airnya sendiri. Hal ini semakin mendukung anggapan bahwa dulunya para penduduk desa memelihara ikan hidup di rumah mereka dan kebanyakan makanan mereka memang terdiri dari ikan hidup (dtk)

Postingan populer dari blog ini

Ucapkan Selamat Atas Pelantikan AKD Kabupaten Bangkalan Tahun 2020 dan Mendorong Terbentuknya Tim Percepatan Pembangunan Tingkat Desa

Memasuki Kondisi New Normal, Gerbang Tiga Lanjutkan Kerjasama Dengan Beberapa Perusahaan Outsourcing Jawa Timur

Tata Kelola Keuangan Bagus, Pemkab Boyong Dua Penghargaan dari BPKP